Laboratorium Electrical Safety

Lab Electrical Safety berfungsi untuk memastikan keamanan dari segi kelistrikan suatu perangkat untuk digunakan oleh manusia. Berdasarkan standar SNI IEC 60950 Klausul 5.1 dan 5.2, Parameter yang akan diuji dari perangkat tersebut adalah:

1.    Arus Bocor (Leakage Current)

Untuk memastikan tidak ada kebocoran arus pada perangkat yang dapat menyebabkan sengatan Listrik pada manusia. Pada pengujian ini dilakukan uji coba dengan menggunakan kertas perak yang mensimulasikan telapak tangan manusia.

2.    Tegangan Lebih (Withstanding Voltage)

Pada parameter ini suatu perangkat dialiri tegangan tinggi (1500 – 3000 V), kemudian diamati apakah arus yang mengalir di perangkat tersebut masih dalam batas normal atau tidak. Hal ini bertujuan untuk memastikan kemampuan isolator perangkat apabila terjadi kejut Listrik.

 

Alat atau perangkat yang dapat diuji pada laboratorium ini adalah Printer, Switch/Hub, Access Point dan lain-lain.